Halaman

Kamis, 28 Maret 2013

Pengertian Etika menurut berbagai sumber


ETIKA PROFESI

I.Pengertian Etika

       Pengertian Etika menurut para ahli adalah sebagai berikut :

1.      Drs. H. Burhanudin Salam

      Etika adalah cabang filsafat yang berbicara mengenai nilai dan norma moral yang menentukan prilaku manusia dalam hidupnya.

2.      Menurut Kamus Besar Bhs. Indonesia (1995)

      Etika adalah Nilai mengenai benar dan salah yang dianut suatu golongan atau masyarakat 
Etika adalah Ilmu tentang apa yang baik dan yang buruk, tentang hak dan kewajiban moral 

3.       Menurut Maryani & Ludigdo (2001)

      Etika adalah Seperangkat aturan atau norma atau pedoman yang mengatur perilaku manusia, baik yang harus dilakukan maupun yang harus ditinggalkan yang di anut oleh sekelompok atau segolongan masyarakat atau profesi


4.      Menurut filsuf Yunani kuno Socrates

      Etika adalah penyelidikan kehidupan,Etika juga dapat didefinisikan sebagai; ilmu praktis yang berkaitan dengan moralitas tindakan manusia, ilmu tindakan manusia yang berfungsi sebagai referensi untuk apa yang benar atau apa yang salah, semacam penyelidikan ilmiah ke dalam prinsip-prinsip moralitas, cara mempelajari perilaku manusia dari titik pandang dari apa yang disebut moralitas, suatu jenis ilmu pengetahuan yang meletakkan prinsip-prinsip hidup yang tepat, sebuah studi tentang kejujuran dari perilaku manusia, ilmu praktis yang panduan dalam tindakan manusia serta bagaimana manusia hidup benar dan baik, dan itu adalah ilmu yang normatif dan praktis dan berbasis pada alasan yang mempelajari perilaku manusia serta memberikan norma kejujuran alam serta integritas.


    Pengertian Etika diambil dari journal internasional:
    "A think where and how the main branch of philosophy that studies the value or quality of a study of moral standards and assessment.(St. John of Damascus (abad ke-7 Masehi)
    
   


   Pengertian Etika menurut saya sendiri adalah “Cabang filsafah yang berbicara tentang moral dan nilai baik atau buruknya perilaku manusia baik yang harus dilakukan maupun yang harus ditinggalkan menurut sekelom[pok atau segolongan manusia. (EKO,2013).

Contoh dari Etika:
Etika berbicara dengan Orang yang lebih tua dari kita pasti akan berbeda ketika kita berbicara dengan teman sebaya ataupun yang lebih muda dari kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar